Doa Naik Kendaraan Arab Latin dan Artinya

IslamDNet  - Hampir setiap hari setiap orang beraktifitas dengan mengadakan perjalanan. Baik untuk bekerja, belajar, dan sebagainya. Bepergian saat ini makin dipermudah dengan semakin canggihnya teknologi baik itu menggunakan kendaraan darat, laut, maupun udara.


Setiap hal yang akan dikerjakan maupun setelah selesainya hendaklah dibarengi dengan doa, begitu juga saat kita mau bepergian dalam hal ini dengan menggunakan kendaraan haruslah berdoa dahulu. Karena tidak sedikit manusia meninggal saat bepergian. Berikut ini merupakan doa naik kendaraan yang lengkap tulisan Arab, bacaan Latin, dan Artinya.

Doa Naik Kendaraan

سُبْحَانَ الَّذِي سَخَّرَ لَنَا هذَا وَمَا كُنَّا لَهُ مُقْرِنِينَ وَإِنَّا إِلى رَبِّنَا لَمُنقَلِبُونَ

Subhaanalladzii sakhkhara lanaa haadhaa wamaa kunnaa lahuu muqrinin. Wa innaa ilaa rabbinaa lamunqalibuun.

Artinya:
"Mahasuci Allah yang telah menundukkan kendaraan ini kepada kami padahal kami tidak kuasa menundukkannya. Dan kepada Tuhan kami akan kembali."

Gambar Doa Naik Kendaraan:

doa naik kendaraan gambar

Demikian bacaan doa hari ini tentang doa naik kendaraan saat akan bepergian, dengan berharap kita diberikan keselamatan baik saat pergi maupun saat kembali ke rumah. Jangan lupa untuk membagikan doa ini, mudah-mudahan jadi tabungan kebaikan buat kita semua.