Doa Untuk Orang Menikah Lengkap Arab Latin dan Artinya

IslamDNet - Salah satu hak seorang Islam terhadap orang Islam lainnya yaitu memenuhi undangan. Adapun jenis undangan yang populer yaitu undangan pernikahan, yang mana mempersatukannya dua insan (pria dan wanita) dengan syarat-syarat dan rukun tertentu. Baca juga: 5 Hak Seorang Islam Atas Orang Islam Yang Lain.

Ketika kita menghadiri undangan seseorang, hendaklah memberikan doa buat kedua mempelai dengan mengucapkan doa yang baik dan sesuai dengan apa yang dicontohkan oleh Nabi SAW. Berikut bacaan doa untuk orang menikah yang lengkap dengan tulisan Arab, bacaan Latin, dan Artinya:

Doa Untuk Orang Menikah/Pengantin Baru

doa untuk orang menikah

بَارَكَ اللهُ لَكَ وَبَارَكَ عَلَيْكَ وَجَمَعَ بَيْنَكُمَا فِى خَيْرٍ

BARAKALLAAHU LAKA WA BAARAKA 'ALAIKA WA JAMA'A BAINAKUMAA FII KHAIRIN

Artinya: "Mudah-mudahan Allah memberkahi engkau dalam segala hal (yang baik) dan mempersatukan kamu berdua dalam kebaikan."


Bacaan doa untuk orang menikah lainnya:

doa untuk pengantin baru

اَللَّهُمَّ بَارِكْ لَهُمْ فِيْمَا رَزَقْتَهُمْ وَاغْفِرْ لَهُم وَارْحَمْهُمْ

ALLAHUMMA BAARIK LAHUM FIIMAA RAZAQTAHUM WAGHFIR LAHUM WARHAMHUM

Artinya: "Ya Allah, berkahilah apa-apa yang Engkau karuniakan kepada mereka, ampunilah mereka dan sayangilah mereka." (HR. Muslim)

doa pernikahan islami

اَللَّهُمَّ اغْفِرْ لَهُمْ وَارْحَمْهُمْ وَبَاِرِكْ لَهُمْ فِيْمَا رَزَقْتَهُمْ


ALLAHUMMAGHFIR LAHUM WARHAMHUM WABAARIK LAHUM FIIMAA RAZAQTAHUM

Artinya: "Ya Allah, ampunilah mereka, sayangilah mereka dan berkahilah mereka pada apa-apa yang Engkau karuniakan kepada mereka." (HR. Ahmad)

Adapun doa berikut dapat dibaca saat kita menyantap hidangan pernikahan, maupun lainnya. Selain bersyukur, kita juga mendoakan kepada pihak yang telah menyediakan hidangan baik berupa makanan maupun minuman supaya diberkahi oleh Allah SWT.

اَللَّهُمَّ أَطْعِمْ مَنْ أَطْعَمَنِي وَاسْقِ مَنْ سَقَانِي

ALLAHUMMA ATH'IM MAN ATH'AMANII WASQI MAN SAQAANII

Artinya: "Ya Allah, berikanlah makan kepada orang yang telah memberi makan kepadaku. Dan berkahilah minum kepada orang yang telah memberi minum kepadaku." (HR. Muslim)

Itulah beberapa bacaan doa yang sebaiknya kita hafal dan amalkan. Karena dengan mendoakan orang lain, maka kebaikan juga akan kembali kepada diri kita. Jangan lupa untuk berbagi melalui tombol jejaring sosial di bawah.